Cara Melindungi Blog Dari Serangan DDoS Dengan Google Project Shield
Melindungi Blog Dari Serangan DDoS |
Serangan DDoS (denial-f-service attacks) adalah jenis serangan terhadap sebuah komputer atau server di dalam jaringan internet dengan cara menghabiskan sumber (resource) yang dimiliki oleh komputer tersebut sampai komputer tersebut tidak dapat menjalankan fungsinya dengan benar sehingga secara tidak langsung mencegah pengguna lain untuk memperoleh akses layanan dari komputer yang diserang tersebut.
Project Shield adalah sebuah inisiatif baru Google dengan menyediakan layanan gratis untuk membantu melindungi situs web dari serangan DDoS. Project Shield bekerja dengan menyaring setiap lalu lintas berbahaya dan melewati jalur aman ke server situs Anda. Cara Project Shield melindungi situs Anda dari serangan DDoS:
Menyaring lalu lintas berbahaya. Project Shield menyaring lalu lintas berbahaya menggunakan teknologi canggih Google. Jika seseorang mencoba untuk mengambil alih situs Anda dengan serangan DDoS, Project Shield dapat mengidentifikasi dan memblokir lalu lintas berbahaya tersebut sehingga situs Anda tetap aktif dan berjalan.
Menyerap lalu lintas melalui caching. Project Shield dapat men-cache (menyimpan) konten situs Anda untuk melayani pengunjung. Hal ini mengurangi permintaan lalu lintas ke server situs Anda dan menyerap potensial serangan DDoS.
Misalnya, jika banyak pengunjung ingin melihat konten yang sama pada situs Anda (dalam serangan DDoS, penyerang mencoba untuk membanjiri lalu lintas situs Anda), Project Shield akan mengambil konten dari server situs web Anda sekali saja dan kemudian selanjutnya melayaninya dengan metode cache copy (berulang kali).
Berbicara tentang kinerja situs, Project Shield dapat memiliki efek bervariasi tergantung pada jenis situs. Beberapa pengguna yang telah mencoba Project Shield melihat kinerja situsnya menjadi lebih baik karena fitur caching-nya. Namun ada juga pengguna lain setelah menggunakannya menjadi sedikit lebih lambat.
Project Shield adalah bersifat gratis, tidak ada iklan atau memanfaatkan situs untuk menargetkan iklan. Anda tertarik ingin mencobanya? Silahkan buka halaman Google Project Shield untuk mendaftarkan situs Anda.
Tidak ada komentar untuk "Cara Melindungi Blog Dari Serangan DDoS Dengan Google Project Shield"
Posting Komentar